IEL University Series 2019, kompetisi pertama esport tingkat universitas di Indonesia yanhg berada dibawah naungan MIX 360 ESPORTS, resmi berakhir. Pada babak final yang diselenggarakan 26-28 April 2019, 8 tim dari 6 universitas berlaga merebutkan total hadiah Rp1 miliar dalam pertandingan Mobile Legends: Bang-Bang (MLBB) dan DOTA 2. Keenam Universitas tersebut adalah Universitas Bina Nusantara (BINUS), Universitas Multimedia Nusantara (UMN), Universitas Kristen Maranatha, Universitas Ciputra, Universitas Kristen Petra dan Universitas Dian Nuswantoro (UDINUS).
Dalam gelaran ini, BINUS berhasil menyapu bersih dua gelar juara sekaligus dan berhak atas hadiah total sebesar Rp 374 juta. Posisi runner up direbut UMN pada dua laga juga, yakni MLBB dan DOTA 2 dan berhak atas hadiah total Rp 243 juta.
"Sebagai bagian dari rangkaian kompetisi liga universitas untuk tingkat amatir, IEL University Series 2019 telah berjalan dengan lancar sesuai harapan. Dari kompetisi ini, bibit-bibit unggul telah tampak, namun perjalanan kita dalam mengembangkan ekosistem esports tidak berhenti sampai disini," ujar Eddy Lim, Presiden Indonesia eSports Association (IeSPA).
"Kita mempersiapkan para pemenang juara umum Liga IEL di Pelatnas esports SEA Games 2019 yang akan diselenggarakan dalam beberapa bulan mendatang. IeSPA bersama dengan Kemenpora dan KOI turut memberikan dukungan penuh," sambungnya.